PEKAN KONSTITUSI XII 2019

PEKONXII

Sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari focus kajian Pusat Studi Konstitusi Fakultas Hukum Universitas Andalas (PUSaKO) Fakultas Hukum Universitas Andalas, menjaga demokrasi konstitusional merupakan agenda yang terus diadvokasikan secara berkala. PUSaKO hadir sebagai lembaga yang fokus melakukan pengkajian dan penelitian mengenai sistem ketatanegaran, konstitusi dan memperjuangkan hak-hak konstitusional warganegara terus berkomitmen untuk melakukan proliferasi paham demokrasi konstitusional tersebut. Hal itu dilakukan dengan berbagai langkah seperti melakukan pengkajian, melakukan sosialisasi dan penyebaran semangat bernegara sesuai konstitusi. Di mana, hal itu ditanamkan secara dini kepada kalangan pelajar melalui metode melaksanakan kegiatan-kegiatan perlombaan.

Komitmen tersebut menjadi landasan ideal dalam pelaksanaan kegiatan ini agar tetap terus konsen dalam melakukan pengkajian dan mensosialisasikan pentingnya pelestarian terhadap demokrasi konstitusi. Pekan Konstitusi XII ini meliputi pelbagai acara interaktif yang dapat membangun suasana sharing informasi dan pengetahuan mengenai hukum dan konstitusi, serta melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bermuatan penyebaran paham demokrasi konstiusional. Hal ini tentu saja dilakukan untuk membangun budaya sadar berkonstitusi. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan sumbangan positif bagi akselerasi bagi kemajuan penyelengaraan negara sesuai konstitusi.

DOWNLOAD ToR

DOWNLOAD UNDANGAN PEKON XII

DOWNLOAD SURAT PERNYATAAN

DOWNLOAD LEMBAR KONFIRMASI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top