Pekan Konstitusi XII

Perhelatan akbar Pekan Konstitusi XII yang diadakan Pusat Studi Konstitusi (PUSaKO) Fakultas Hukum Universitas Andalas bekerjasama dengan Mahkamah Konstitusi dalam tema “Menjaga Demokrasi Konstitusional” resmi ditutup langsung oleh Ketua Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia, dan dihadiri Hakim Konstitusi Prof. Saldi Isra di Convention Hall Universitas Andalas Rabu 27 November 2019 . Agenda tahunan ini dilakukan selama 4 hari yang diikuti oleh 29 (dua puluh sembilan) Sekolah Menengah Atas yang tersebar di 3 wilayah provinsi (Sumatera Barat,Riau dan Jambi) yang secara kompetitif memperebutkan piala juara dari 4 cabang yang diperlombakan Debat Konstitusi, Lomba Cerdas Cermat, Pidato Bahasa Inggris dan Karya Tulis Ilmiah

Para peserta sebelumnya harus melewati tahap seleksi yang begitu ketat dengan diikuti 49 (empat puluh sembilan) sekolah terdaftar dan yang berhasil terpilih hanya 29 sekolah. Di cabang debat konstitusi dari 16 (enam belas) sekolah terpilih yang berlaga, SMAN 1 Pekanbaru berhasil menjadi Juara I dalam final melawan SMAN 5 Pekanbaru yang harus puas berada diposisi Runner Up dan gelar Best Speaker disematkan kepada Katherine Novitanty Angelina siswi SMAN 1 Pekanbaru. Pada Cabang Lomba Cerdas Cermat yang diikuti 16 (enam belas) sekolah terpilih juga mejadikan SMAN 1 Gunung Talang sebagai juara bertahan yang menduduki Juara I, Juara II oleh SMAN 1 Bukittinggi dan Juara III jatuh kepada SMAN 1 Pasaman. Dicabang lomba Pidato Bahasa Inggris yang diikuti 10 peserta dari berbagai sekolah  Aisyahlani Mulyawati siswi SMAN Titian Teras membawa pulang piala Juara I, Abdul Honi Pratama siswa SMAN 1 Muara Bungo sebagai Juara II  dan Nurul Amanda siswi SMAN 2 Bukittinggi sebagai Juara III. Dicabang Lomba Karya Tulis Ilmiah 2 (dua) Tim SMAN 1 Sumatera Barat berhasil merebut Juara I dan Juara III dalam cabang perlombaan ini dan SMA 1 Padang Panjang merebut Juara II. Dan terakhir SMAN 1 Sumatera Barat dengan menyabet 2 (dua) gelar sekaligus menjadikan SMAN 1 Sumatera Barat sebagai sekolah peraih Juara Umum dan berhak membawa pulang piala bergilir.

Pekan Konstitusi ini telah menjadi bagian dari fokus kajian PUSaKO dalam 12 (dua belas) tahun terakhir untuk turut memberi sumbangsih besar dalam mengadvokasi masyarakat terutama siswa untuk mensosialisasikan pentingnya pelestarian terhadap demokrasi konstitusi dan membangun budaya sadar berkonstitusi. Pengalaman ini telah menghantarkan kami untuk selalu berbenah diri untuk mengevaluasi kegiatan ini demi meningkatkan pelayanan bagi seluruh peserta Pekan Konstitusi yang akan datang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top